Monday 11 December 2017

Kegiatan IN 2 Kurikulum 2013


SMK Al Amin kembali mengikuti kegiatan pendampingan bagi guru sasaran pelaksana kurikulum 2013 jenjang SMK di SMK Kristen Kuala Kapuas tanggal 11 Desember 2017
Guru guru SMK AL AMIN KAPUAS berfoto bersama 

Sunday 10 December 2017

SMK Al Amin kedatangan tamu

Pada tanggal 24 November 2017 yang lalu SMK Al Amin Kedatangan tamu dari Politeknik Unggulan Banjarmasin..untuk mensosialisasikan penerimaaan Mahasiswa Baru..pada kunjungan tersebut hadir juga kepala madrasah aliyah al amin ibu Fitri Astutik..pada kegiatan sosialisasi tersebut dihadiri kurang lebih sekitar 50 siswa kelas XII dari SMK dan MA..
Pada kegiatan tersebut juga..kepala SMK Al Amin bersama Wakil Direktur 3 Politeknik Unggulan Bamjarmasin menandatangani nota kesepahaman terkait penerimaan mahasiswa baru tahun 2017/2018.

Berfoto bersama dengan Dosen pengajar di Politeknik Unggulan Banjarmasin

SMK Al Amin Mengahadiri RAKORNAS APMFI di Batam

Pada tanggal 5-8 Desember 2017 yang lalu,Kepala Sekolah SMK Al Amin Kapuas bpk.Supriyanto, S.Pd.I menghadiri RAKORNAS APMFI di BATAM dengan agenda pemantapan lulusan smk farmasi serta pemantapan pelaksanaan ujian praktek tahun 2017.
Rombongan Korwil APMFI KALSELTENG berfoto bersama

Sunday 29 October 2017

Prestasi Alumni SMK Al Amin

M.Mukhabibullah Syaifudin(sabuk biru) adalah alumni SMK Al Amin Kapuas yang melanjutkan di STIKES Surya Global Yogyakarta,berhasil lolos ke babak final pada kejuaraan Pencak Silat Telapak Sakti dalam rangka HUT Yogyakarta..

Wednesday 18 October 2017

Angkatan Ke-1 SMK Al-Amin kapuas


Angkatan ke-1 SMK Al-Amin Kapuas,pada saat acara pelepasan siswa di lingkungan pondok pesantren al-amin kapuas,semoga kalian dapat mengamalkan ilmu yang telah di dapat di SMK Al-Amin di tempat yang baru.

Sunday 1 October 2017

KEGIATAN PEMASARAN TAMATAN SMK ( JOB MATCHING )

    
    Pertemuan Kepala DINAS Beseta Kabid PSMA dan PSMK DINAS PENDIDIKAN PROVINSI KALIMNTAN TENGAH Dengan KEPALA SMA/SMK, WAKSEK SMA/SMK Beserta Ketua Komite Sekolah se Kalimantan Tengah dan bertepatan dengan Kegiatan Pemasaran Tamatan SMK ( JOB MATCHING ) di SMKN 1 Kapuas pada Sabtu, 23 September 2017



   
    Foto bareng dengan Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat Dalam acara Kegiatan Pemasaran Tamatan SMK ( JOB MATCHING ) Pada tanggal 23 di SMKN 1 Kapuas




KUNJUNGAN INDUSTRI


    Kunjungan Industri Siswa/i SMK Al-Amin ke PT INDOFOOD CBS SUKSES MAKMUR  Jalan A. Yani KM 32 Ds. Liang Anggang Kec. Bati Bati  Kab. Tanah Laut. Pada Tanggal 14 September 2017






    Penyerahan Kenang Kenangan Oleh Kepala Sekolah SMK Al-Amin Kapuas Supriyanto, S.Pd.I  Kepada Bapak Saidi selaku Manager PT INDOFOOD CBS SUKSES MAKMUR Banjarmasin.


    Penyerahan bingkisan dari Bapak Saidi selaku Manager PT INDOFOOD CBS SUKSES MAKMUR Banjarmasin kepada Kepala Sekolah SMK Al-Amin Kapuas Supriyanto, S.Pd.I









Wednesday 9 August 2017

Praktek Resep



Terlihat Siswa/i SMK Al-Amin tengah melakukan praktek resep di laboratorium resep yang baru saja dibuka sekitar 1 tahun yang lalu,sebelum nya masih menumpang di Laboratorium IPA milik Pondok Pesantren Al-Amin.

KunKer Kepsek SMK AL AMIN

Kunjungan Ketua APMFI Korwil Kalsel-Teng bersama kepala SMK Al Amin Kapuas(paling kiri) di Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah

Monday 17 April 2017

Baksos Osis SMK AL AMIN

Ahmad Kris Mukhtar(Ketua OSIS SMK AL AMIN)  Meyerahkan bantuan kepada Pengurus Masjid)
Pada hari Minggu,16 April 2017 OSIS SMK AL AMIN mengadakan kegiatan Bakti Sosial di masjid Al-Muhajirin Handil Selat Simin Desa Sei Tatas,kegiatan Baksos ini diikuti oleh semua siswa/i SMK AL AMIN.
Kegiatan baksos ini berupa pembersihan halaman masjid serta pembersihan ruangan masjid dan pemberian seperangkat alat kebersihan.

Thursday 30 March 2017

Sidang PRAKERIN Angktan ke-2


Pa Agus Setiawan sedang menguji siswa

Hari ini Kamis,30 Maret 2017 sedang berlangsung sidang laporan hasil Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) Angk ke-2 Tahun Diklat 2016/2017,pelaksanaan Sidang ini dilakukan dalam 2Tahap,Tahap pertama berjumlah 25 orang peserta,sementara tahap dua berjumlah 3 orang peserta..

Wednesday 29 March 2017

PPDB Pontren Al Amin 2017/2018

  Pendidikan yang baik adalah pendidikan yang bukan hanya berorientasi kepada urusan diniawi saja melainkan pendidikan yang baik adalah yang mampu mensejajarkan antara urusan duniawi dan urusan akhirat dan bahkan lebih mengedepankan urusan akhirat nya.
Anak-anak kita adalah aset masa depan,generasi penerus kita,kepada mereka lah kelangsungan hidup kita berikan,yang kita berharap kehidupan mereka harus lebih baik dari kita,untuk itu memilih pendidikan yang baik adalah salah satu bentuk upaya kita menciptakan generasi penerus  yang bukan hanya pintar namun juga memiliki wawasan keagamaan yang luas pula.

Untuk itu kami mengundang partisipasi bapak/ibu,saudara/i untuk mendaftar kan putra/i,sanak family semua ke pondok pesantren Al Amin dengan jenjang pendidikan yaitu
🔹Sekolah Menengah Kejuruan Farmasi
🔹Madrasah Aliyah
🔹Madrasah Tsanawiyah
Waktu pendaftaran :
🔹tanggal 1 Mei s/d 30 Juli 2017
Pengambilan formulir dan brosur :
🔹Tanggal 1 Apri s/d 30 April 2017

For further information :
Call center PPDB 2017 :0813 4808 4621(Hardi Septian)

Saturday 4 March 2017

Penyelenggaraan UPK SMK



Pada hari ini tanggal 4 Maret 2017 telah dilaksanakan Ujian Praktek Kejuruan(UPK) Kompetensi Keahlian Farmasi,mudah-mudahan lancar dan sukses semua nya...

Saturday 18 February 2017

Info Penting

Assalamualaikum wr wb
 Sehubungan dengan akan berakhir nya masa PRAKERIN ANGKATAN KE II bagi kelas XI SMK Al-Amin Kapuas yaitu tanggal 28 Februari 2017,untuk itu kami informasikan beberapa hal penting terkait pelaksanaan kegiatan tersebut :

  • Selambat-lambatnya tanggal 2 februari 2017, Peserta Magang sudah berada diasrama (bagi yang asrama).
  •  Seminar Laporan PRAKERIN akan dilaksanakan pada tanggal 29 s/d 30 Maret 2017.
  • Laporan yang masih harus mengalami revisi paling lambat 1 minggu sebelum pelaksanaan Seminar sudah harus selesai.
  • Buku penilaian PRAKERIN diserahkan kepada panitia paling lambat 1 minggu sebelum Seminar dilaksanakan.disertai dengan daftar hadir dan angket.
  • Kunjungan Industri akan dilaksanakan pada tanggal 31 Maret 2017*).
*)Menyesuaikan 
Demikian Informasi ini kami sampaikan,terima kasih atas perhatiannya.

Wassalamualaikum wr wb

Ketua Panitia
ttd
EKA PUJI LESTARI,S.Farm.Apt

Monday 6 February 2017

Thursday 26 January 2017

Pendaftaran Peserta Didik Baru(PPDB)SMK Al-Amin Kapuas Tahun 2017/2018









Telah dibuka ...
Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) SMK Farmasi Al-Amin Kapuas Tahun Ajaran 2017/2018
Syarat-Syarat Pendaftaran

  1.  Mengisi Formulir Pendaftaran*
  2. Melampirkan foto copy ijazah dan SKHUN  masing-masing sebanyak 3 Lembar.
  3. melampirkan pas photo 2 X 3 = 3 Lembar dan 3 X 4 = 3 Lembar.
  4. Menandatangani surat pernyataan kesanggupan mentaati segala peraturan yang ditetapkan oleh pihak sekolah.
  5. Melampirkan Surat Berkelakuan Baik dari Kepala Sekolah.
  6. Calon Pendaftar didampingi oleh orang tua/wali. 
Fasilitas Penunjang Pendidikan :
  • Ruang Belajar Representatif
  • Laboratorium Resep dan IPA.
  • Buku Diklat Kejuruan.
  • Sarana Olahraga yang Mendukung.
Tim Pengajar Mata Pelajaran Produktif
  • Ibu Aulia Azizah,S.Farm.Apt(Apotek Sejatera Kapuas/Instalasi Farmasi RSUD Kapuas).
  • Ibu Eka Puji Lestari,S.Farm.Apt(Apotek Siaga Kapuas/Kepala Prodi)
  • Bpk.Hariyanto,S.Farm.Apt(Apotek Sederhana Kapuas)
  • Bpk.dr.Jum'atil Fajar,M.Hlth.Sc(Kabid.Yanmed RSUD Kapuas)
  • Ibu Eka Puji Astuti,S.Farm.Apt(Instalasi Farmasi RSUD Kapuas)
  • Ibu Aquarina,S.Farm.Apt(Instalasi Farmasi RSUD Kapuas)
Program Unggulan SMK Al-Amin Kapuas
  • Pendidikan Al-Qur'an(Tahsin/Tahfidz)
  • Pendidikan Kitab Kuning

 *Form Pendaftaran Dapat Di isi Melalui Jalur Online

SMS/WA Center : 0813 4808 4621
Call Center  : 0852 5284 1044
Instagram    :@smk_alamin
Fans Page  : SMK Al-Amin Kapuas
Website   : www.smkalaminkapuas.sch.id
E-mail    :smk@smkalaminkapuas.sch.id

Kunjungan Eka Aprilianty, S.P, M.Pd (Plt. Kadisdik Provinsi Kalimantan Tengah) dan Jajaran ke SMK Al-Amin Kapuas untuk MONEV DAK Tahun 2023

Kamis, 14 Agustus 2023 Kapuas - Hari ini, Eka Aprilianty, S.P, M.Pd, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah, bersama dengan...